BAZNAS Dukung Kelompok Budak Angon Sahate Produksi Pakan Berkualitas di Subang
14/01/2025 | Penulis: humas baznas KLU
#cinta zakat
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI terus menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan masyarakat melalui sektor peternakan. Salah satu contohnya adalah keberhasilan Kelompok Budak Angon Sahate di Desa Belendung, Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang. Berkat pendampingan dari BAZNAS, kelompok ini mampu memproduksi 521 kg pakan silase berkualitas yang terbuat dari bahan sederhana seperti tebon jagung, dedak, molase, dan garam.
“Alhamdulillah, dukungan BAZNAS benar-benar membantu kami memahami cara mengolah limbah pertanian menjadi sesuatu yang bermanfaat. Dengan silase ini, stok pakan ternak lebih stabil, dan hasil ternak kami semakin meningkat kualitasnya,” ujar Ahmad Suryana, salah satu anggota kelompok Budak Angon Sahate.
Produksi silase ini menjadi langkah strategis untuk menjaga kestabilan stok pakan ternak serta meningkatkan kualitas hasil peternakan. Inovasi ini tidak hanya membantu keberlanjutan usaha ternak tetapi juga berkontribusi dalam mengurangi limbah pertanian di lingkungan sekitar.
Program pemberdayaan peternak oleh BAZNAS mencakup pelatihan teknis, pendampingan, dan pengelolaan usaha. Tujuannya adalah mendorong kemandirian mustahik agar mampu berdaya secara ekonomi sekaligus memberikan dampak positif bagi masyarakat di sekitarnya. (sumber : BAZNAS RI / Kontributor: Laila / Editor: Novan).
Berita Lainnya
Ketahanan Pangan Bulan Ramadhan, Semangat Petani Kalsel di Desa Anjir Pasar
Bupati Lombok Utara Lantik Pimpinan BAZNAS Kabupaten Lombok Utara Periode 2025–2030
Pemkab dan BAZNAS KLU Dorong Ketahanan Pangan di Dusun Kerta Raharja
BAZNAS KLU Diapresiasi di BAZNAS Awards 2025 atas Inovasi Tata Kelola Zakat Digital
Sekda Lombok Utara dan BAZNAS KLU Laksanakan Safari Ramadhan di Masjid Al-Miftahusshalih, Sokong
BAZNAS Kabupaten Lombok Utara Bahas SOP Program di Lima Bidang Strategis

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
